GOPOS.ID, PALOPO – Kejaksaan Negri Pohuwato melangsungkan kegiatan upacara secara virtual, untuk memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-61. Upacara ini digelar secara serentak oleh Kejaksaan di seluruh indonesia. Acara tersebut berlangsung di ruangan kepala Kejaksaan dengan menerapkan protokol kesehatan, Kamis (23/7/2021).
Hari Bhakti Adhyaksa Kejaksaan Negri Pohuwato ini, dihadiri oleh Mantan Bupati Syarif Mbuinga, Kapolres Joko Sulistiono, Dandim 13131 Letkol Czi purbo Wain Niorto, BPJAMSOSTEK, Kasat Reskrim berserta jajaran, serta pimpinan BRI Cabang Marisa, dan Bank Mandiri KCP Marisa.
Kepala Kejaksaan Negri Pohuwato Mas’ud Menjelaskan, di Hari Bhakti Adyaksa ini mengangkat tema ‘Berkarya Untuk Bangsa.’
Baca Juga: Darda Daraba Dorong UMKM Masuk Supermarket
“Di Hari Bhakti Adhyaksa Ini juga kami telah membagikan sembako kepada rekan-rekan KASI, honorer, petugas kebersihan, dan para security yang ada di Kejaksaan Negri Pohuwato,” jelas Mas’ud.
Mas’ud Menambahkan, sebelumnya Kejaksaan Negeri Pohuwato juga mengadakan bakti sosial masyarakat. Sebanyak 100 paket sembako dibagiakan kepada masyarakat yang membutuhkan di Desa Palopo, dan telah melakukan koordinasi dengan pemerintah desa.
“Kiranya yang membedakan kegiatan yang kami adakan tahun ini, dengan tahun-tahun kemarin sangatlah berbeda. Tahun ini kita disiplin dengan protokol kesehatan, demi menjaganya penularan Covid-19,” tutur Mas’ud
Mas’ud juga menambahkan bahwa mereka telah melakukan kunjungan ke Panti Asuhan Al-Mutazam, dengan memberikan bantuan. Kunjungan tersebut juga dirangkaikan dengan ulang tahun Ikatan Jaksa Dan Makarini ke-21, pada Senin (19/7/2021).
Mas’ud Berharap, dengan menggelar kegiatan sosial tersebut dapat membantu masyarakat yang terdampak Covid-19. Kegiatan tersebut juga dapat terwujud berkat kerja sama dari semua pihak.
“Semoga dengan kegiatan ini semangat kita bekerja melayani masyarakat bisa terus lancar,” tuutpnya. (Mahmud/Gopos)