GOPOS.ID, KWANDANG – Kapolres Gorontalo Utara, AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution, meminta agar masalah warga dapat diselesaikan ditingkat desa dengan melibatkan peran Bhabinkamtibmas.
Hal itu disampaikan Kapolres saat monitoring situasi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kwandang, sebagai bentuk pelayanan Polres kepada masyarakat, Rabu (23/11/2022).
“Saya minta agar mengedepankan penyelesaian masalah secara kekeluargaan dengan memperdayakan fungsi Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan aparat Desa,” kata Kapolres.
Pada kesempatan itu, Kapolres juga mendengarkan keluhan masyarakat terkait situasi kamtibmas yang ada di TPI Kwandang.
“Kita sarankan untuk mengaktifkan siskamling yang ada di desa. Agar bisa menumbuhkan kepedulian dan rasa tanggung jawab terhadap keamanan lingkungan,” ujarnya. (Isno/gopos)