GOPOS.ID, KWANDANG – Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Gorontalo menggelar pelatihan teknis pertolongan di gunung hutan (Jungle Rescue), bagi potensi SAR di Kabupaten Gorontalo Utara, Senin (14/06/2021) di Gedung Germas, Kantor Bupati Gorontalo Utara.
Berkaitan dengan itu, Direktur Bina Potensi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan Drs. Mochamad Hernanto mengatakan bahwa pelatihan Jungle Rescue ini merupakan awal pembelajaran yang sangat penting bagi potensi SAR di Wilayah Provinsi Gorontalo.
“Tujuan pelatihan ini agar potensi SAR dapa dibekali pengetahuan dan keterampilan khusus, terkait Jungle rescue. Dengan harapan setelah selesai pelatihan, peserta mampu mengaplikasikan seluruh kemampuan yang didapat selama pelatihan,” jelas Hernanto.
Ia mengatakan tujuan dari pelatihan itu pula. Selain memberikan bekal pelatihan khusus bagi peserta, juga dapat mendukung Basarnas saat pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan saat terjadi bencana atau musibah.
“Setidaknya melalui pelatihan ini dapat mendukung Basarnas saat pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan saat terjadi bencana atau musibah,” imbuhnya.
Pelatihan Jungle Rescue akan dilaksanakan selama 4 hari. Itu dengan melibatkan instansi teknis seperti pemerintah daerah, unsur TNI/Polri, perwakilan organisasi, mahasiswa pecinta alam serta sejumlah masyarakat dari perwakilan kecamatan se-Kabupaten Gorontalo Utara. (isno/gopos)