GOPOS.ID, MARISA – Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga memastikan pelaksanaan kegiatan tatap muka di semua Sekolah SD dan SMP di Kabupaten Pohuwato menerapkan protokol kesehatan, Kamis (23/7/2020).
Hal tersebut disampaikan Syarif, saat melakukan rapat Vicon bersama para Kepala Sekolah, yang berlangsung di Aula Kantor Dinas Pendidikan Pohuwato.
Dalam kesempatan itu, Syarif Mbuinga mengatakan, dirinya telah berdiskusi panjang dengan Kepala Dinas Pendidikan terhadap langkah-langkah yang akan diambil kaitan dengan pelaksanaan belajar mengajar.
“Ada beberapa surat keluar yang sudah saya tanda tangani. Bahkan saya sudah disposisi tinggal di tindaklanjuti oleh pak Kadis Pendidikan Pohuwato, Rudy Daenunu,” ungkap Syarif Mbuinga.
Menurut Syarif, rencana penerimaan Siswa baru itu sudah ia setujui baik itu SD maupun SMP dilaksanakan kegiatan tatap muka. Tapi hanya sebatas untuk sebuah orientasi pengenalan.
“Saya memastikan tatap muka tersebut dengan secara sungguh-sungguh dan bertanggung jawab sesuai dengan protokoler kesehatan,” terang Syarif.
Kegiatannya sudah selesai yang berlangsung selama lima hari. Dan ia sudah mengelilingi beberapa satuan sekolah yang ada nampak terlihat pelaksanaan kegiatan tersebut sudah sesuai dengan protokol kesehatan.
“Bahkan di satu rombongan belajar misalnya dalam satu ruangan itu sebanyak 30 orang, maka yang menempati hanya 10 orang dengan jarak pemisah, menggunakan masker, serta kurikulum disampaikan dalam masa orientasi yang berlangsung hanya 2 jam,” kata Syarif.
Lebih lanjut, kata Syarif, selain pengenalan terhadap sekolah, kelas, keberadaan Kepala sekolah dan Guru, juga tak kalah penting adalah untuk memberikan satu pemahaman yang baik kepada anak-anak Siswa baru tersebut kaitannya dengan Corona Virus Disease (Covid-19).
“Saya juga sudah berdiskusi dengan anak-anak Siswa kelas satu SD maupun kelas satu SMP. Dan ternyata hampir sebagian dan bahkan keseluruhan mereka sudah memahami betul tentang penerapan protokol kesehatan,” pungkas Syarif. (Ramlan/gopos)