GOPOS.ID, GORONTALO – Setelah sukses tampil memukau di panggung Indonesia Fashion Week (IFW) 2024, 27-31 Maret lalu. Kini talenta muda Gorontalo, Jeslynn Gabrielle Wong akan tampil di Karnaval Karawo Fashion Show Gorontalo 2024.
Menurut sang Ibu, Nova bahwa pada penampilan Karnava Karawo Fashion Show Gorontalo 2024 ini merupakan yang pertama kalinya sepanjang pegelaran Festival Karawo di Gorontalo.
Sang putri Jeje (sapaan akrab Jeslynn Gabrielle) akan menggunakan busana dengan tema OGALE dengan Style Modern Ethnic (Edge) yang memadukan antara Sulaman Karawo Manila (Motif Geometris) dengan kombinasi kain Batik .
“Putri ogale merupakan pejuang perempuan Gorontalo yang menguasai Ilmu Silat Bela Diri. Dengan memiliki tujuan hidup untuk mengangkat hak dan derajat perempuan. Selain mengajarkan silat, putri ogale juga mengajarkan keterampilan yang selayaknya di lakukan oleh seorang perempuan Pada tahun 1646,” ucapnya menguraikan tema yang akan digunakan putrinya pada festival karawo 2024.
Jeje sendiri merupakan putri dari pasangan pengusahan Gorontalo, Marcello dan Nova. Ia lahir di Luwuk, 21 Januari 2018 dan kini baru saja masuk sekolah Dasar Kharisma Bunga Bangsa . Diketahui pernah menjurai berbagai macam lomba modeling. Diantaranya juara 1 putri batik cilik Nusantara Gorontalo 2023, dan juara 1 talenta culture model 2024 di Jakarta.
“Saya selalu mensupport apa yang putri saya lakukan. Setiap orang tua punya harapan terhadap kemajuan dan kemandirian anaknya. Mudah-mudahan dengan apa yang ditekuni Jeje sekarang, bisa dia implementasikan hingga dewasa,” jelasnya. (adm-01/gopos)