GOPOS.ID, KWANDANG – Istri para prajurit TNI-AD yang tergabung dalam Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), Cabang LXXI Dim 1314 Koorcab Rem 133 PD XIII/Merdeka, gelar aksi donor darah dan bakti sosial (baksos), Jumat (25/3/2022).
Aksi donor darah tersebut merupakan rangkaian kegiatan saat menyambut peringatan HUT ke-76 Persi KCK, pada 3 April mendatang. Sebanyak 40 kantong darah telah disumbangkan ke PMI, terdiri dari 20 kantong Ibu Persit dan 20 dari prajuri.
Selain donor darah, kegiatan lainnya juga di gelar saat bersamaan. Seperti halnya bakti sosial (baksos) dan anjangsana berupa pemberian tali asih kepada anggota warakawuri di wilayah Kodim 1314 Gorontalo Utara.
Ketua Persit KCK Cabang LXXI Dim 1314 Koorcab Rem 133 PD XIII/Merdeka Ny. Fajar Timur Embi Triono menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin dilaksanakan saat menjelang peringatan HUT Persit.
“Setidaknya kita telah mengumpulkan 40 kantong darah untuk menambah stok darah sebagai kebutuhan daerah. Kemudian baksos yang kita laksanakan yakni, pemberian bahan sembako kepada masyarakat kurang mampu yang berada di wilayah Kodim 1314 Gorontalo Utara,” jelas Ny. Fajar Timur Embi Triono.
Dalam kegiatan tersebut selain Ketua Persit KCK Cabang LXXI Dim 1314 Koorcab Rem 133 PD XIII/Merdeka, juga melibatkan pengurus Cabang LXXI Ketua Seksi Sosial beserta Anggota Persit Cabang LXXI. (isno/gopos)