GOPOS.ID, KWANDANG – Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Indra Yasin memimpin langsung apel kerja perdana di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara, Senin (3/1/2022).
Pada apel perdana itu Indra menegaskan bahwa setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) seharusnya memegang teguh nilai-nilai dasar yang sama. Sehingga dalam menjalankan tugas, benar-benar sesuai dengan tugas dan fungsi serta aturan yang berlaku.
“Setiap ASN yang bertugas baik dimana pun dia berada seharusnya mempunyai core values atau nilai-nilai dasar yang sama pula,” kata Indra.
Menurut dia setiap ASN baik itu pegawai struktural, fungsional, dosen, perawat, sebagai administrator, tetap menjunjung tinggi yang namanya nilai-nilai dasar. Mengingat ASN tersebut dilengkapi dengan sejumlah kewenangan dan sumber daya yang diberikan oleh negara.
“Sumber daya ini (ASN) harus digunakan secara akuntabel dengan loyalitas tinggi kepada pemerintah, bangsa, dan negara serta menjaga kehidupan masyarakat yang harmonis,” harapnya.
Bupati dua periode itu mengatakan peningkatan kapasitas dan kompetensi ASN mampu beradaptasi dengan perubahan. Kenapa demikian, karena menurutnya begitu banyak persoalan yang tidak bisa dipecahkan hanya oleh satu ASN saja.
“Semua masalah selalu lintas sektor dan lintas disiplin. Tidak perlu ada ego sektoral, apalagi ego individual. Kita harus secara bersama berkolaborasi, dan bukan zamannya lagi berkompetisi,” pungkasnya. (isno/gopos)