GOPOS.ID, KWANDANG – Wakil Bupati (Wabup) Gorontalo Utara, Thariq Modanggu menegaskan bahwa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) harus mampu membuat terobosan.
Hal itu ditegaskan Thariq menyusul Kabupaten Gorontalo Utara, tidak masuk daftar penilaian inovasinya alias disclaimer dalam indeks inovasi daerah.
“Inovasi daerah ini menyangkut upaya masing-masing OPD membuat terobosan perbaikan dalam pelayanan cepat,” tegasnya, Selasa (21/9/2021).
Thariq mengatakan ke depan setiap OPD secepatnya memasukan inovasi-inovasi sebagai bahan penilaian dalam indeks inovasi daerah. Tujuannya agar tidak terjadi keterlambatan dalam memasukan data sebagai bahan penilaian.
“Saya sudah minta untuk diundangan semua OPD terkait penjelasan permasalahan sampai terjadi disclaimer. Untuk ke depan saya meminta OPD memasukan inovasi tersebut,” katanya.
Berkaitan dengan Gorontalo Utara yang tak masuk dalam penilaian indeks inovasi daerah, Thariq mengaku bahwa Bupati sebelumnya telah menyurat ke masing-masing OPD, terkait permintaan data.
“Saya melakukan evaluasi langsung ke bappeda khususnya di bidang litbang dan inovasi, mempertanyakan kenapa bisa disclaimer. Saya cek apakah OPD disurati dan ternyata ada surat Bupati berupa permintaan data,” imbuhnya. (isno/gopos)