GOPOS.ID, BOALEMO – Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim meminta, tol lau di Pelabuhan Tilamuta, Boalemo, terus beroperasi. Itu disampaikan Idris setelah meresmikan KN. Sabuk Nusantara 113 dalam pelayaran perdana, Selasa (1/12/2020).
“Kapal ini harus beroperasi. Jangan sampai bulan depan sudah tidak beroperasi lagi,” ungkap Idris.
Idris meminta agar pemerintah daerah terus mengembangkan potensi pelabuhan yang ada. Sehingga memiliki daya tari kepada masyarakat dan memilih untuk menggunakan jasa KN Sabuk Nusantara 113 yang saat ini sudah beroperasi.
“Kepada masyarakat saya berharap agar bisa menjaga kebersihan, keamanan, serta ketertiban ketika menggunakan jasa KN Sabuk Nusantara 113,”pintanya.
Sementara itu, berkaitan dengan pengembangan Pelabuhan Tilamuta, Plt. Bupati Boalemo, Anas Jusuf mengatakan bahwa itu telah dibahas bersama melalui tingkat Dewan Perwakilan Rakyat Derah (DPRD) beberapa waktu lalu.
“Kemarin juga kami bersama DPRD, sudah sahkan anggaran mengenai pengembangan Pelabuhan Tilamuta,” ungkap Anas.(Ilham/gopos)