GOPOS.ID, GORONTALO – Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie baru saja melantik pejabat tinggi pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas dan pejabat fungsional di lingkungan pemerintah provinsi Gorontalo, Jumat (15/1/2021).
Dari pelantikan ini, ada wajah baru serta wajah lama yang dimutasi serta di rolling untuk mengisi beberapa posisi Dinas maupun Biro di Setda Provinsi Gorontalo.
Berikut 10 daftar pejabat tinggi pratama yang mengisi beberapa posisi dilingkungan Provinsi Gorontalo.
1. Dr. Ir. Yosef Koton jabatan lama Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan Pemuda dan Olahraga. Jabatan baru staf ahli bidang kemasyarakatan dan sumberdaya manusian.
2. Drs. M. Syarif Nadjamudin jabatan lama kepala dinas koperasi UKM, penindustrian, perdagangan provinsi Gorontalo. Jabatan baru kepala dinas sosial, pembedayaan perempuan dan perlindungan anak.
3. Risjon Sunge jabatan lama kepala dinas sosial, pembedayaan perempuan dan perlindungan anak. Jabatan baru koperasi UKM, penindustrian, perdagangan.
4. Wahyudin Katili, jabatan lama kepala dinas Komunikasi, Informatika, dan statistik. Jabatan baru kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan Pemuda dan Olahraga.
5. Masran Rauf, jabatan lama kepala biro humas dan protokol. Jabatan baru dinas Komunikasi, Informatika, dan statistik.
6. Danial Ibrahim jabatan lama kabid anggaran dan bina keuangan daerah pada badan keuangan. Jabatan baru kepala Badan Keuangan
7. Rusli Wahyudi Nusi jabatan lama pelaksanaan pada biro umum. Jabatan baru kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
8. Sri Wahyuni Daeng Matona jabatan lama kepala Bidang Mutasi dan ASN pada BKD. Kepala Biro Kesra Setda provinsi Gorontalo.
9. Ariyanto Husain, jabatan lama Kabid Ekonomi pada Bappeda. Jabatan baru kepala biro organisasi Setda Provinsi Gorontalo.
10 Sultan Kalupe jabatan lama kepala bidang penata ruang dan pengembangan infrastruktur wilayah pada PUPR. Jabatan baru kepala biro pengadaan barang dan jasa Setda provinsi Gorontalo. (andi/gopos)