GOPOS. ID, BONE BOLANGO – Gelanggang Olahraga (GOR) Harapan dan Prestasi menjadi lokasi kunjungan perdana dan tempat pendaratan Helikopter Super Puma Presiden Joko Widodo, Senin (22/4/2024)
GOR Harapan dan Prestasi yang menjadi kebanggaan warga Bone Bolango ini memiliki luas yang cukup untuk pendaratan tiga halikopter super puma rombongan Presiden Jokowi saat pertama kali berkunjung ke Bone Bolango.
GOR ini dibangun dengan Dana PEN di era Pemerintahan Bupati Hamim Pou dengan standar nasional dan terbesar di Provinsi Gorontalo serta resmi digunakan pada tahun 2023 kemarin. GOR ini didukung dengan tribun penonton, rumput standar nasional, lintasan joging hingga pencahayaan yang baik.
Selain itu, GOR Harapan dan Prestasi ini pernah menjadi tempat pendaratan para atlet paralayang pada Peringatan 17 Agustus 2023 kemarin dengan suasana alam yang mendukung.
Presiden Joko Widodo beserta rombongan yang pertama kali menginjakan kaki di Bone Bolango pun disambut oleh Bupati Merlan S. Uloli dan jajaran Forkopimda serta tarian adat Longgo sebagai tanda penyambutan tamu negara yang baru pertama kali berkunjung didaerah tersebut.
Bukan hanya itu, masyarakat pun antusias menyambut orang nomor satu di Republik Indonesia tersebut dengan riang gembira. Presiden Jokowi pun menyapa masyarakat yang rela menunggu berjam-jam tersebut sembari membagikan kaos. (Indra/Gopos)