GOPOS.ID, GORONTALO – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, pengurus partai-partai di daerah mulai melakukan penjajakan koalisi.
Untuk koalisi Nasional pada Pemilihan Presiden-Wakil Presiden memungkinkan terjadi di daerah-daerah termasuk Gorontalo.
Terbukti, malam tadi (19/4/2024), Ketua DPW I Partai Amanat Nasional (PAN) Gorontalo Anas Yusuf bersama pengurus harian, mengunjungi kediaman ketua DPD I Partai Golkar, Rusli Habibie. Dalam pertemuan itu, ketua DPD I Partai Golkar, Rusli Habibie didampingi pengurus harian lainnya seperti Thomas Mopili, Ghalieb Lahidjun, Meiyke Kamaru dan Fikram Salilama.
Pertemuan silaturahmi ini sekaligus membicarakan berbagai isu politik menjelang Pilkada nanti. Masing-masing partai memiliki kandidat calon, hanya saja siapa yang akan diusung untuk menjadi pasangan calon, melihat mekanisme di masing-masing partai.
Ketua tim pemenangan DPD I Partai Golkar, Thomas Moopili mengungkapkan Koalisi Indonesia Maju (KIM) bisa saja terjadi di tiap-tiap daerah termasuk di Gorontalo. Hal ini senada dengan perintah ketua umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk dapat membangun koalisi nasional di provinsi hingga di tingkat kabupaten kota.
“Hari ini kami melakukan pertemuan, membahas dan mengagas Gorontalo kedepan untuk lebih baik dari hari ini. Kita ingin menata Pilkada 2024 sebaik mungkin dengan menghadirkan proses politik yang berkualitas,” ucap politisi yang kini duduk sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo itu.
Lebih lanjut dikatakan Thomas meski dalam pertemuan tersebut tidak membahas siapa figur yang didorong dalam pertarungan nanti. Namun dalam pertemuan itu dibahas terkait mekanisme yang harus dilakukan masing-masing partai dalam menentukan kandidat terbaik mereka.
“Yang kami lakukan adalah pemantapan dari koalisi yang sudah tinggal jalan. Nanti kita tinggal menggagendakan pertemuan-pertemuan selanjutnya,” paparnya.
Ditempat yang sama Sekretaris Desk Pilkada DPW PAN Gorontalo Salahudin Tuli mengatakan terima kasih atas sambutan hangat oleh ketua DPD I Partai Golkar Gorontalo Rusli Habibie. Menurutnya ini adalah langkah positif sebelum pelaksanaan Pilkada serentak. Pertemuan itu juga menegaskan bahwa PAN solid di dalam menjalankan koalisi yang ada.
“Kita ingin ada gagasan dan ide di dalam menghadapi Pilkada. Apa yang harus dilakukan itu kita bicarakan sejak awal. Nanti setelah pertemuan ini akan ada lagi pertemuan-pertemuan lanjutan yang mudah-mudahan mempermudah langkah kita di dalam menentukan pasangan calon baik di tingkat Provinsi sampai di tingkat kabupaten/kota,” paparnya. (adm-01/gopos)