GOPOS.ID, GORONTALO – Gaya hidup sehat dengan sentuhan hiburan kini makin diminati warga, terutama melalui aktivitas fun run yang kini menjadi fenomena di berbagai daerah, termasuk Gorontalo.
Menjawab tren ini, Fox Hotel Gorontalo siap menghadirkan event “Gorontalo Fun Run 5K dan City Food Fest 2025”, sebuah ajang lari santai yang dikemas dengan nuansa penuh keseruan dan semangat kebersamaan.
Alih-alih mengejar garis finish sebagai pemenang, kegiatan ini lebih menekankan pada kebahagiaan selama proses berlari. Fun run memang dirancang bukan untuk kompetisi, melainkan untuk merangkul semua kalangan: anak-anak, remaja, hingga dewasa, dalam satu kegiatan penuh semangat positif.
“Konsep kami sangat inklusif dan menyenangkan. Di sini tidak ada yang menang atau kalah—yang ada hanyalah pengalaman berharga dan penuh tawa,” ungkap Rizky Corleon, Manajer Fox Hotel Gorontalo, saat ditemui di Kota Gorontalo, Rabu (3/7/2025).
Kegiatan ini akan diawali dengan pembagian makanan sehat bagi peserta. Menurut Rizky, ini adalah bagian dari kampanye gaya hidup seimbang, dengan menggabungkan olahraga ringan dan pola konsumsi yang sehat.
“Bukan soal siapa tercepat. Yang kami dorong adalah siapa yang paling menikmati prosesnya. Ini tentang kebersamaan dan momen positif,” jelasnya.
Lebih dari sekadar hiburan, penyelenggara juga menjamin keamanan peserta. Setiap pendaftar otomatis mendapat perlindungan asuransi selama acara berlangsung. Langkah ini diambil untuk memastikan bahwa semua peserta merasa aman dan nyaman.
Menariknya, Fox Hotel juga menawarkan promo kamar spesial Rp550 ribu per malam selama acara berlangsung. Ini menjadi solusi bagi pelari dari luar kota sekaligus mendorong pertumbuhan sektor pariwisata lokal.
“Kami ingin peserta bisa fokus menikmati acara tanpa khawatir soal akomodasi. Sekaligus, ini upaya kami mendukung pergerakan ekonomi lokal Gorontalo,” tambah Rizky.
Event ini juga akan diramaikan oleh City Food Fest 2025, yang menampilkan aneka kuliner khas Gorontalo dan UMKM lokal. Kombinasi antara olahraga, wisata kuliner, dan hiburan ini diharapkan menjadi daya tarik baru bagi warga dan wisatawan.
Dengan konsep seru dan penuh warna, Gorontalo Fun Run 5K diharapkan menjadi momentum tahunan yang mempererat koneksi sosial dan mempromosikan potensi daerah. (isno/gopos)