GOPOS.ID, GORONTALO – Calon pendamping Hamim Pou dalam konstestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Bone Bolango akhirnya terjawab. DPP Partai Nasdem mengamanatkan agar Hamim Pou didampingi oleh Merlan Uloli sebagai calon wakil Bupati di konstestasi Pilkada 2020.
Keputusan itu dikatakan Hamim Pou dalam live streaming di halaman facebook media sosial Nasdem Gorontalo, Jumat (21/8/2020) malam tadi.
“Malam ini kami mengumumkan bakal calon Wakil Bupati Bone Bolango yang mendampingi kami pada pilkada 2020. Sebelum kami mengumumkan beberapa hal. Keputusan untuk menetapkan bakal calon wakil bupati ada pada keputusan DPP Partai Nasdem. Dan juga komando tim pemenangan Ketua Bapilu wilayah Sulawesi, Kaka Rachmat Gobel. Maka diputuskan calon wakil kami di Pilkada Bone Bolango adalah ibu Hj. Dr. Merlan Uloli,” ucap Hamim Pou.
Dikesempatan yang sama, Hamim juga memperlihatkan untuk pertama kalinya bakal calon Wakil bupati yang mendampingi Hamim di Pilkada Bone Bolango.
“Dengan mengucapkan Bismillah, kami perkenalkan calon pendamping kami Ibu Hj Dr Merlan Uloli seorang birokrat di Kota Jayapura Provinsi Papua dan Putri asli Bone Bolango,” sambugnya.
Sementara itu, Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem Provinsi Gorontalo Yuriko Kamaru ketika dihubungi melalui sambungan telepon mengatakan bahwa dipilihnya Merlan Uloli sebagai calon wakil Bupati Hamim berdasarkan beberapa faktor.
“Dari kajian bahwa ada pertimbangan birokrasi. Dimana Bone Bolango membutuhkan sosok wakil Bupati dari kalangan Birokrasi. Karena sosok birokrasi akan memberikan pertimbangan-pertimbangan secara objektif tentang program pembangunan selama 5 Tahun Kedepan,” terangnya.
Yuriko Kamaru menjelaskan bahwa kesepakatan pasangan Hamim Pou dan Merlan sendiri dilaksanakan di Jakarta yang dihadiri oleh Kordinator wilayah Sulawesi Rahmat Gobel, Pengurus DPP Nasdem serta pengurus Nasdem Gorontalo.
“Sebuah kesepakatan bersama dalam rangka memenangkan Pilkada pada 9 Desember 2020 nanti,”tandasnya.(andi/gopos)