GOPOS.ID,GORONTALO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Ekwan Ahmad, menjelaskan kesuksesan program di Kota Gorontalo akan berjalan dengan baik dengan dukungan seluruh elemen termasuk masyarakat, bahkan sebagian besar program kegiatan yang dilakukan untuk Kota Gorontalo itu berasal dari aspirasi masyarakat dan juga untuk kepentingan masyarakat.
Hal ini yang ditekankan oleh Politisi dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) kepada ratusan masyarakat, saat menghadiri kegiatan reses baru-baru ini.
“jadi begitu banyak aspirasi,keluhan, yang disampaikan oleh masyarakat. Memang ada beberap usulan yang belum terealisasi, karena keterbatasan anggaran yang ada di daerah. Mengingat dimasa pandemi saat ini, pemerintah harus berfikir untuk bagaimana usulan masyarakat itu bisa terealisasi, disisi lain pemerintah memerlukan anggaran yang cukup besar didalam penanganan covid-19.”jelas Ekwan.
Baca Juga: Darmawan Duming: Pemerintah Prioritaskan Warga Setempat Tempati Kawasan Kuliner Kalimadu
Disamping itu, Ia juga meminta agar masyarakat tetap bersabar, selama dirinya masih menjadi bagian dari DPRD Kota Gorontalo, ia tak henti-hentinya untuk tetap memperjuangkan dan mengawal terus apa yang menjadi masukan dari masyarakat.
“berbagai macam aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat, mulai dari pembangunan infrastruktur jalan, saluran, ada juga menyangkut bantuan. Semua ini tentunya memerlukan anggaran, hanya saja saya meminta kepada masyarakat untuk tetap bersama, Insyaa Allah semua usulan masyarakat bisa terakomodir.”ucapnya.(Farun/Gopos)