GOPOS.ID, MARISA – Kabupaten Pohuwato mendapat bantuan Rigid Inflatable Boat (RIB) atau perahu karet untuk mendukung kegiatan kemanusiaan di daerah Bumi Panua itu.
Sejatinya, Kabupaten Pohuwato sudah sepantasnya memiliki satu perahu karet yang nantinya akan digunakan oleh tim Basarnas karena sebagian besar masyarakat, terutama yang berada di wilayah pesisir, berprofesi sebagai nelayan.
“Sekitar 10 kecamatan yang berada di garis pantai dari Kecamatan Paguat hingga Popayato Barat, sehingga saya berterima kasih kepada Basarnas Gorontalo, terutama pemerintah pusat telah memberikan kepercayaan satu unit perahu karet RIB,” ujar Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga saat mencoba RIB, Selasa (4/4/2023)
Dengan adanya bantuan perahu ini, lanjut Saipul, bisa menjadi motivasi bagi Basarnas Pohuwato untuk lebih memaksimalkan tugas dan tanggung jawab.
“Semoga dengan adanya perahu yang baru ini lebih meningkatkan semangat kerja dari Basarnas Pohuwato, terutama dalam menyelamatkan masyarakat atau nelayan yang terkena musibah,” tutur Saipul.
Sementara itu, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Gorontalo, Heriyanto menjelaskan, bantuan RIB ini terealisasi berkat surat permintaan Pohuwato yang meminta langsung ke pusat agar didukung peralatan laut untuk mencari dan menolong masyarakat khususnya nelayan yang kena musibah.
“Alhamdulillah, alatnya sudah ada, kami barusan mencobanya sampai ke pulau Lahe,” jelas Heriyanto.
Pihaknya memberikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang selalu mendukung kerja-kerja Basarnas di Pohuwato.
“Semoga bantuan yang diberikan ini akan kami manfaatkan dengan baik, untuk membantu masyarakat Pohuwato,” tutup Heriyanto.(Yusuf/Gopos)