GOPOS.ID – Penayangan Mission: Impossible 8 resmi ditunda sampai tahun 2025 setelah Paramount Pictures mengumumkannya secara resmi, baru-baru ini.
Sebelumnya, Mission: Impossible 8 yang awalnya direncanakan tayang pada tanggal 28 Juni 2024 terpaksa harus diundur sampai 23 Mei 2025 mendatang.
Mengutip laporan Variety, Mission: Impossible 8 ditunda lantaran ada aksi mogok dari serikat penulis dan aktor Hollywood yang disebut sebagai SAG-AFTRA strike.
Aksi mogok tersebut rupanya turut berpengaruh terhadap produksi film sejak pertengahan Juli 2023 lalu. Bahkan sejumlah proyek film besar akhirnya memilih menunda penayangannya, termasuk Mission: Impossible 8 yang merupakan lanjutan dari Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One yang sukses membangun atensi.
Meski begitu, belum ada kejelasan sampai kapan aksi mogok tersebut akan berlangsung. Para penggemar diharapkan bisa lebih bersabar menunggu perilisannya mengingat beberapa kejadian tak terduga ini.
Sebelumnya diketahui, SAG-AFTRA atau Screen Actors Guild-American Federation of Television and Radio Artists merupakan serikat pekerja para aktor, penyiar, pembawa acara, pemeran pengganti, jurnalis penyiaran dan profesional media lainnya.
Pada aksi mogok massal ini, mereka menuntut kompensasi dan tunjangan lebih baik lagi akibat layanan streaming dan dampak Artificial Intelligence (AI). Pasalnya, layanan streaming seperti Max, Hulu hingga Netflix membuat upah para aktor cenderung menurun.(adm03/gopos)