GOPOS.ID, GORONTALO – Kebakaran melanda dua rumah di Desa Tapadaa, Kecamatan Botumoito, Kabupaten Boalemo, Ahad (4/7/2021) pukul 15.00 Wita. Selain bangunan rumah, satu bangunan kios ikut terbakar.
Rumah yang terbakar merupakan milik Ritje Rahim, dan Teti Tuliabu. Sementara bangunan kios milik Rasid Baridu. Ketiga bangunan rumah terletak dalam satu kompleks dan saling bersebelahan.
Belum diketahui persis sumber api penyebab kebakaran. Informasi yang diperoleh gopos.id, kebakaran terjadi dari salah satu rumah yang kosong. Saat itu pemilik rumah sedang pergi menjenguk keluarganya yang sakit. Kebakaran diketahui setelah warga melihat kepulan asap tebal disertai kobaran api dari rumah milik Rasid Baridu. Tak lama berselang api lalu menjalar ke rumah Ritje Rahim, dan Teti Tuliabu.
“Peristiwa kebakaran berdampak terhadap 5 Kepala Keluarga (KK) dengan jumlah 15 jiwa. Untuk kerugian belum bisa ditafsir,” ujar Kepala Desa Tapadaa, Risden Pakaya.
Kerugian yang dialami Ritje Rahim meliputi satu buah rumah semi permanen, perlengkapan/peralatan rumah tangga, pakaian serta dokumen/berkas ijazah. Kerugian yang dialami Teti Tuliabu terdiri satu bangunan rumah papan, perlengkapan rumah tangga, pakaian serta dokumen/berkas ijazah. Selanjutnya kerugian yang dialami Rasid Baridu meliputi bangunan kios.(mahmud/indra/gopos)