GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Pemkab Bone Bolango kembali berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo untuk ke 11 kalinya.
Hal ini turut diapresiasi oleh DPRD Bone Bolango atas capaian WTP ke 11 atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Keuangan Pemerintah Daerah tahun 2023 dari BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo.
Ketua DPRD Bone Bolango, Halid Tangahu mengungkap capaian ini merupakan hal yang baik bagi pemerintah daerah.
“Keberhasilan ini merupakan sebuah capaian yang baik tentunya bagi kita semua,” ucapnya.
Kata dia, semua stakeholder yang ada membuktikan bahwasanya pemerintah mampu kembali merebut WTP ini.
“Alhamdulillah Kabupaten Bone Bolango sudah ke 11 kali WTP, tentunya keberhasilan ini karena adanya kerjasama dari semua pihak,” tegasnya. (Putra/Gopos)