GOPOS.ID, MARISA – Sosialisasi terhadap antisipasi virus korona terus digalakkan jajaran kesehatan di Provinsi Gorontalo. Tak terkecuali oleh Dinas Kesehatan Pohuwato, yang turun ke jalan menyosialisasikan kewaspadaan virus korona, Jumat (6/3/2020).
Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Pohuwato, Maryam Samoe, menjelaskan selain memerintahkan para puskesmas Pohuwato, pihaknya juga tak bosan-bosannya menyosialisasikan kewaspadaan masyarakat tehradap virus korona.
“Kegiatan Sosialisasi ini sudah yang kesekian kalinya, sebelumnya kita juga sudah mensosialisasikan kepada seluruh puskesmas se-Pohuwato agar tetap mewaspadai virus corona ini,” ucap Maryam kepada gopos.id.
Menurut Maryam, salah satu upaya pencehagan adalah menerapkan program germas (gerakan masyarkaat hidup sehat). Program Germas tidak hanya menghindari adanya virus korona, akan tetapi penyakit lainnya .
“Kita juga sudah mengingatkan masyarakat agar bisa hidup sehat, bisa hidup bersih melalui program germas,” kata Maryam.
Lebih lanjut, Maryam mengatakan, sosialisasi pencegahan virus korona sudah dilakukan beberapa kali.Â
“Kita sering mengingatkan, bahkan mengedukasi masyarakat agar tetap melakukan budaya hidup sehat,” ungkapnya. (Ramlan/gopos)