GOPOS.ID, GORONTALO – Gerhana Bulan Total atau Super Blood Moon bakal muncul 26 Mei 2021 nanti dipastikan dapat disaksikan di Wilayah Gorontalo.
Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan momen langkah 195 tahun sekali itu perlu mengetahui visibilitas atau fase-fase gerhana bulan total di Wilayah Gorontalo.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Gorontalo mencatat, visibilitas atau fase gerhana bulan total di Gorontalo terbagi beberapa tahap. Berikut visibilitas gerhana bulan total di Gorontalo:
1. Gerhana sebagian mulai (U1) pukul 17.44 WITA.
2. Gerhana total mulai (U2) pukul 19.09 WITA.
3. Puncak gerhana pukul 19.18 WITA.
4. Gerhana total berakhir (U3) 19.28 WITA.
5. Gerhana sebagian berakhir (U4) 20.52 WITA.
6. Gerhana berakhir (P4) pukul 21.51 WITA.
Baca juga: Siap-siap, Fenomena 195 Tahun Sekali Gerhana Bulan Total Muncul 26 Mei, Wilayah Gorontalo Bisa Saksikan
Gerhana bulan total ini dapat disaksikan jika kondisi cuaca cerah-berawan dan aman disaksikan oleh masyarakat dengan mata telanjang. Tanpa harus menggunakan kaca mata khusus gerhana.
Pada puncak gerhananya, di sebagian besar wilayah Indonesia posisi Bulan dekat dengan horizon di bagian Timur sehingga memungkinkan pengamat untuk dapat mengabadikan kejadian gerhana ini dengan latar depan bangunan yang bersejarah atau ikonis.
Beberapa wilayah di Gorontalo bisa menjadi rekomendasi bagi masyarakat untuk menyaksikan fenomena super blood moon ini. Berikut, gopos.id merekomendasikan beberapa lokasi menyaksikan gerhana di Gorontalo:
1. Benteng Otahana dan Benteng Ulantha.
Benteng Otanaha terletak di Kelurahan Dembe I, Kota Barat, Kota Gorontalo dan Benteng Ulantha berada di Suwawa, Bone Bolango sangat cocok untuk menyaksikan sekaligus mengamati penampakan gerhana bulan total. Lokasinya berada di dataran tinggi dan disuguhkan hamparan Bumi Gorontalo menemani kita menyaksikan gerhana bulan tanpa dihalangi pohon-pohon yang tinggi.
2. Tangga 2000 dan Danau Perintis.
Tangga 2000 terletak di Pohe, Kecamatan Hulonthalangi, Kota Gorontalo sementara Danau Perintis terletak di Suwawa, Bone Bolango. Kedua tempat ini direkomendasikan untuk menyaksikan gerhana. Apalagi bisa menyaksikan pantulan cahaya bulan dari air danau dan dan laut. Pasti menarik dan indah.
3. Lapangan Kampus UNG dan Taruna Remaja.
Kedua tempat ini bisa jadi alternatif bagi masyarakat Kota Gorontalo yang ingin menyaksikan gerhana bulan di tempat yang luas.
4. Puncak KPG, Puncak Dulamayo, Puncak Lestari dan Bukit Arang.
Empat pegunungan Gorontalo ini cocok untuk menyaksikan gerhana bulan total di Gorontalo sembari menyatuh dengan alam.
Selain tempat-tempat di atas, beberapa tempat yang mudah diakses oleh masyarakat Gorontalo untuk menyaksikan gerhana bulan yakni Kompleks Menara Limbto, Pantai Pohon Cinta Marisa, Jembatan Soekarno Boalemo dan Center Poin Bone Bolango.
Demikian beberapa rekomendasi tempat yang bisa dikunjungi oleh masyarakat Gorontalo bila ingin meyaksikan gerhana bulan di banguan yang ikonis. Berikut masyarakat bisa menyaksikan dari luar halaman rumah maupun di tempat lain. Tetap catat waktu atau fase gerhana bulan dan tetap memperhatikan penerapan protokol kesehatan di tempat umum. (muhajir/gopos)