GOPOS.ID, SUWAWA TIMUR – Seorang warga negara asing (WNA) asal China yang bekerja di Pembakit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) Poduwoma Kecamatan Suwawa Timue nekat memanjat sebuah crane, Minggu (23/1/2022) dinihari. Diduga WNA tersebut mengalami gangguan kejiwaan atau Depresi.
Pria yang diketahui bernama Lyu Chang Jiang (25) bekerja dibagian mesin turbin malam dini hari itu memanjat crane diduga karena masalah keluarga.
Hendrik Mulyadi juru bahasa di PLTMH para karyawan melihat Lyu Chang Jiang berlari dari arah basecamp sambil membawa tali dan naik ke atas crane untuk melakukan percobaan bunuh diri.
“Setelah mengetahui kejadian itu kami mencoba berkomunikasi dengan yang bersangkutan agar turun namun hal itu tidak digubris”‘ ungkap Hendrik.
Lyu Chang Jiang kemudian melompat dari ketinggian 40 meter namun terbentuk didek kedua crane tersebut. Akibat kejadian itu korban mengalami luka dibagian kaki kiri, memar dibagian leher dan merasa sakit dibagian dada.
“Saat ini korban sudah berhasil dievakuasi ke RSUD Toto Kabila untuk menjalani perawatan,” tandas Hendrik. (Indra/Gopos)