GOPOS.ID, KWANDANG – Pada saat pelaksanaan upacara memperingati HUT ke-76 RI kali ini, peserta dan petugas upacara akan dibatasi. Hal itu mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Gorontalo Utara, Rizal Yusuf Kune menjelaskan pada pelaksanaan upacara nanti akan ada pembatasan peserta dan petugas upacara.
Untuk peserta upacara dibatasi hanya 20 orang. itu terdiri dari perwakilan Pemerintah Daerah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara dan jajaran TNI serta Polri.
“Akan hadir di atas panggung itu hanya 20 orang. Masing-masing dari mereka adalah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta pimpinan TNI-Polri,” ungkap Rizal saat ditemui di ruang kerjanya, Jum’at, (06/08/2021).
Adapun yang akan hadir di lapangan, lanjut Rizal, hanya anggota paskibraka, para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan jajaran TNI/Polri.
“ASN yang menggunakan pakaian KORPRI, itu nantinya akan berada di lapangan bersama TNI-Polri dan masing-masing dari ketiga pihak tersebut hanya 3 barisan,” jelasnya
Rizal mengatakan, upacara nanti pihaknya sangat mengedepankan protokol kesehatan, mengingat saat ini masih di landa oleh Virus Corona Disease (Covid-19).
“Disetiap barisan itu telah diterapkan garis agar tidak berdekatan. Aturan ini juga sudah kita sepakati bersama saat rapat Forkopimda belum lama, terkait pelaksanaan upacara peringatan hari kemerdekaan,” tutup Rizal. (isno/gopos)