GOPOS.ID, GORONTALO – Seluruh destinasi wisata di Kota Gorontalo, resmi dibuka kembali oleh pemerintah Kota Gorontalo, Minggu (28/6/2020).
Destinasi wisata ini, ditandai dengan acara pembukaan destinasi wisata dan serta penerapan kehidupan normal baru (New Normal) oleh pemerintah Kota Gorontalo di Benteng Itanaha, Kelurahan Dembe I, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo.
Lauching pembukaan destinasi wisata dibuka langsung Wali Kota Gorontalo, Marten Taha. Menurut Marten bahwa seluruh objek dan destinasi wisata di Kota Gorontalo kembali di buka untuk umum. Sehingga dapat dinikmati oleh masyarakat. Sebab dengan situasi dan kondisi pandemi ini, semua aspek kehidupan bukan hanya di Gorontalo, tapi di dunia, terhenti. Sehingga patut untuk dilancarkan kembali.
“Sampai hari ini, hampir empat bulan sendi-sendi kehidupan masyarakat, baik itu di sektor ekonomi, sosial, budaya, agama, pemerintah, pendidikan, semuanya terkena imbas. Kita semua berdiam di rumah. Tenaga kerja di PHK, termasuk para pekerja seni,” tambahnya.
Jika kehidupan terus terhenti, maka Menurut Marten, bukan hanya penyakit yang menimpa, tetapi juga kemiskinan dan kesusahan. Sehingga pemerintah mulai memikirkan aktivitas masyarakat, bisa kembali. Tujuannya, agar masyarakat makin produktif kembali, namun tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Jika sudah mulai aktif semuanya, hidup kembali maka kehidupan mulai bergairah. Para pekerja seni juga, mulai ada undangan di acara-acara, kita semua mulai bahagia, masyarakat UMKM juga penghasilannya akan kembali,” harapnya.
Pembukaan Destinasi Wisata Benteng Otanaha ini, menandakan seluruh wisata di Kota Gorontalo resmi dibuka, dan beroperasi kembali.
Setelah selesai membuka seluruh destinasi wisata di Kota Gorontalo ini, Pemerintah Kota Gorontalo melanjutkan dengan sosialisasi kehidupan normal baru kepada masyarakat setempat, agar kembalinya aktivitas masyarakat, tidak menimbulkan bertambahnya pasien Covid-19. (Aldy/gopos)