GOPOS.ID, KAB. GORONTALO – Desa Bersinar di Kabupaten Gorontalo (Bersih Narkoba) siap memberantas narkoba.
Hal ini terungkap saat kegiatan Kampanye Stop Narkoba Sehari Sinergi Wujud Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Desa Bersinar Desa Buhu, Kecamatan Telaga Jaya, Kabupaten Gorontalo, Kamis (19/8/2022).
Kepala BNNP Gorontalo, Brigjen Pol Ir. Sukendar mengungkapkan desa Bersinar di Kabupaten Gorontalo berjumlah 3 desa yakin Desa Buhu, Desa Ilotidea Kecamatan Telaga Jaya dan Desa Payunga, Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo.
“Harapannya ketiga desa ini bisa meningkatkan peran serta masyarakat dalam memberantas narkoba,” ungkapnya diwawancari awak media.
Ditempat yang sama, Kepala BNN Kabupaten Gorontalo, Roy Bau mengatakan kegiatan ini merupakan kolaborasi TP PKK dan Desa Bersinar untuk memberantas narkoba. Selain itu hal ini juga ditandai dengan penandatanganan kerja dari berbagai pihak dalam memberantas narkoba.
“Agar sinergi dari berbagai pihak bisa terus terjaga dan terjalin dengan baik,” ucapdia.
Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Gorontalo, Fory Naway mengungkapkan pihaknya diundang oleh BNNK Gorontalo dan BNN Provinsi Gorontalo yang melibatkan unsur PKK dan Kepala Desa yakni untuk menandatangani kesepakatan.
“MOU itu untuk melahirkan desa bersinar,” tegasnya.
Lanjutnya, pihak PKK juga memiliki sebuah program yang memang selama ini sudah dilakukan dalam hal mendampingi stop narkoba. Pihaknya sudah melakukan hal tersebut sejak 2017 dengan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak dalam pemberantasan narkoba.
“Kami PKK melekatkan program sesuai program yang kami lakukan bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam memberantas berbagai hal termasuk narkoba,” tandasnya. (Putra/Gopos)