GOPOS.ID, GORONTALO – Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) Dea Rahmawaty Hasan-Moh. Rizki Budikusuma berhasil meraih suara terbanyak dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden BEM UNG tahun 2022, Senin (14/3/2022).
Pasangan dengan sebutan Paket Dedikasi tersebut ditetapkan meraih suara terbanyak dengan raihan sebanyak 6.533 suara. Pasangan dengan nomor urut tiga ini berhasil mengungguli suara dua pasangan calon lainnya.
Posisi kedua ditempati oleh pasangan calon nomor urut dua paket Idealis Ivdal Ruliyanto Abudi dan Jasmin Dalanggo dengan Raihan 5.101 suara. Posisi ketiga atau posisi terakhir ditempat pasangan calon nomor urut satu, Moh. Fajri Langgene dan Moh, Alwi Kakoe dengan meraih suara sebanyak 1.701.
Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Karmila Mahmud, MA, Ph.D, mengatakan, jumlah partisipasi pemilih tahun 2022 meningkat dibandingkan tahun-tahun kemarin. Di mana tahun ini partisipasi pemilih mencapai 13.335 mahasiswa.
“Alhamdulillah pemilihan BEM kita tahun ini sudah selesai, telah melalui rangkaian yang sangat panjang dan hasilnya sangat membahagiakan. Ini pertama kalinya dalam sejarah dengan jumlah pemilih terbesar, yaitu tahun ini pemilih mahasiswa kita ada 13.335,” tutur Karmila kepada awak media.
Baca juga: Mahasiswa UNG Akan Jadi Pelantun Me’eraji pada Peringat Isra Mikraj
Karmila mengatakan, pada tahun-tahun sebelumnya, jumlah partisipasi pemilih hanya berkisar pada 11 ribu lebih. Tidak mencapai 13 ribu mahasiswa yang menggunakan hak pilihnya.
“Ini menunjukkan mahasiswa kita semakin sadar pentingnya suara mereka untuk menentukan siapa yang akan memimpin presbem dan wapres tahun 2022,” ujarnya.
Setelah penetapan hasil pemilihan Presbem dan Wakil Presbem UNG, tahap selanjutnya adalah masa sanggah atas hasil pemilihan.
“Tahap selanjutnya kita masih menunggu apakah masih ada sanggahan kalau tidak ada kita langsung pada penetapan presiden dan wakil presiden terpilih,” kata Karmila. (muhajir/gopos)