GOPOS.ID, GORONTALO – Anggota DPRD Kota Gorontalo Darmawan Duming berharap agar lokasi wisata kuliner Kalimadu di Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo bisa segera dimanfaatkan.
“Pihak ketiga (rekanan/kontraktor) seharusnya segera menyerahkannya kepada pemerintah (setelah pekerjaan selesai) agar bisa diresmikan dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” kata Darmawan, Selasa (8/8/2023).
Wisata kuliner Kalimadu, kata Darmawan, sesuai tujuan pembangunannya ialah untuk meningkatkan derajat ekonomi warga di Kecamatan Kota Tengah. Dan muaranya tentu akan menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Gorontalo.
“Ini bisa meningkatkan PAD karena ada retribusi di situ, parkir, sampah dan lain-lain,” tambah politisi PDI Perjuangan itu.
Namun demikian, karena pengelolaannya belum terkoordinasi dengan jelas, wisata Kalimadu itu justru menjadi tempat hal-hal yang negatif, mulai dari menjadi tempat orang-orang untuk berpesta minuman keras hingga dugaan transaksi praktek prostitusi.
“Saya menerima laporan dari masyarakat bahwa Kalimadu ini justru sudah jadi tempat untuk orang minum miras, dan juga adanya transaksi-transaksi nakal. Maka dari itu kami sangat berharap pemerintah dapat menertibkan kembali hal-hal seperti itu dengan tegas,” tandasnya.(Rama/Gopos)