GOPOS.ID, MARISA – Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga pertama kali menerima penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Gorontalo, atas laporan keuangan Pemerintah Daerah tahun 2020. Adapun penerimaan penghargaan WTP tersebut berlangsung di Auditorium BPK RI perwakilan Gorontalo, Senin (31/5/2021).
“Ini merupakan WTP ke-8 untuk Pohuwato, dan pertama kali di Pemerintahan kami. Semoga ini menjadi energi baru bagi kami untuk memotivasi dan mendorong OPD untuk tidak berhenti berinovasi dan bekerja lebih baik lagi kedepan,” ujar Saipul Mbuinga.
Sementara Kepala BPK RI perwakilan Gorontalo, Dwi Sabardiana mengatakan, pemeriksaan yang dilakukan pihaknya selama dua bulan penuh di Kabupaten Pohuwato telah berakhir. Dan dari hasil pemeriksaan itu, Pohuwato merupakan salah satu daerah yang berhak mendapatkan penghargaan.
“Pemberian opini ini akan lebih baik apabila diiringi dengan kesejateraan masyarakat,” kata Dwi Sabardiana. (Ramlan/gopos).
Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi, Sekda Pohuwato, Iswanta, Itda Pohuwato, Trizal Entengo, Kepala BKD, Iskandar Datau, Sekwan Pohuwato, Mahyudin Ahamd, serta sejumlah ASN Itda dan BKD.