GOPOS.ID, MARISA – Setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Aloei Saboe (RSAS). Seorang pasien corona (Covid-19) asal Kecamatan Lemito, Kabupaten Pohuwato dinyatakan sembuh. Seiring hal itu, pasien berjenis kelamin laki-laki tersebut diperkenankan untuk kembali ke tempat asal.
Sementara itu kedatangan pasien positif Covid-19 ke-4 (Pasien-04) disambut oleh Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, Jumat (8/5/2020). Pada kesempatan, Syarif Mbuinga yang juga Ketua Gugus Tugas Penangangan Covid-19 Pohuwato, merasa bersyukur.
“Tentu kami bersyukur alhamdulillah yang bersangkutan sudah dinyatakan sembuh. Gugus tugas Pohuwato telah menjemput, dan saya menerima secara resmi kedatangan yang bersangkutan, sebelum kembali ke Lemito,” ujar Syarif Mbuinga usai penyambutan di gedung Panua Kantor Bupati Pohuwato, Jumat (8/5/2020).
Baca juga: Crisis Center UNG Serahkan 25 Paket APD di RS Aloei Saboe
Orang nomor satu di Pohuwato itu berharap, pasien positif covid-19 asal Pohuwato lainnya bisa juga ikut sembuh.
“Perkembangan terbaru yang perlu kita ketahui bahwa Pohuwato satu pasien corona sembuh, dan ketambahan satu lagi,” ujar Syarif.
Lebih lanjut Syarif Mbuinga menyampaikan, pasien positif yang terbaru di Kabupaten Pohuwato merupakan anak usia 6 tahun. Oleh karena itu, Pemkab Pohuwato bersama tim medis Pohuwato berusaha memberikan perhatian ekstra.
“Saya menekankan kepada Direktur dan tim media untuk memberikan perhatian yang ekstra terhadap yang bersangkutan. Diharapkan dengan segala kemampuan yang dimiliki oleh rumah sakit mudah-mudahan juga anak ini bisa ditangani dengan baik,” kata Syarif.
Hasil konfirmasi dari laporan dan rumah sakit kondisi kesehatannya bagus, fisiknya bagus, tidak menunjukan gejala yang berarti atau penyakit bawaan kecuali positif Sweb.
“Mengingat pasien tersebut usianya 6 tahun maka pertimbangan medislah yang saya harapkan, dan jauh lebih baik anak itu dirawat di Rumah Sakit Bumi Panua,” tandasnya.(Ramlan/gopos)