GOPOS.ID, MARISA – Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga didampingi Wakil Bupati Amin Haras serta sejumlah Kepala Dinas di Kabupaten Pohuwato mengikuti rapat Koordinasi bersama Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, Jumat (3/4/2020).
Rapat koordinasi melalui video coference yang juga dihadiri para Bupati/Wali Kota se-Gorontalo tersebut membahas proses pemberian bantuan terhadap masyarakat akibat dampak wabah corona virus disease (Covid-19).
Pada kesempatan itu, Syarif Mbuinga menyampaikan saat ini pihaknya masih sementara menunggu data rill dari pihak Provinsi dan juga dari Kabupaten Pohuwato terkait jumlah warga yang akan diberi bantuan. Sebab ditakutkan warga yang diberikan bantuan tidak tepat sasaran.
“Sebelum diputuskan juknis oleh tim yang dibentuk bapak Gubernur terlebih dahulu bisa mengajak staf saya. Tim untuk kita sama-sama mengvalidkan data penerima. Sehingga kita mendapatkan bisa menentukan mana 40 persen warga yang menjadi tanggungan kabupaten,” kata Syarif Mbuinga
Bupati dua periode ini berharap agar bantuan yang diberikan nantinya akan membantu kebutuhan warga. Apalagi disaat ekonomi daerah yang semakin lesu.
“Prioritas kami adalah pengemudi bentor, pelaku UMKM yang sudah mulai tutup serta kaum duafa yang membutuhkan. Sehingga benar-benar tepat sasaran,” papar Syarif. (Ramlan/gopos)