GOPOS.ID, MARISA – Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, menyebut Iduladha merupakan wujud sikap kepatuhan atas perintah Allah SWT dan Rasul, saat peristiwa pengorbanan nabi Ibrahim As kepada anaknya Nabi Ismail As.
“Kita kenang kembali sejarah panjang islam saat pengorbanan nabi Ibrahim As, yang akan menyembelih anaknya. Ini menjadi ujian keimanan yang amat berat untuk dilaksanakan, yang tidak terbayangkan dari segi kemanusiaan,”ujar Saipul, Sabtu (09/07/2022)
Untuk itu, pihaknya mengajak kepada seluruh umat muslim, untuk meresapi point penting yang terkandung pada peristiwa tersebut, melalui pengamalan nilai esensial dalam kehidupan sehari-hari
“Semoga kegiatan pemotongan kurban dapat berjalan lancar di seluruh wilayah Kabupaten Pohuwato. Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Pohuwato dan jajaran menyampaikan selamat merayakan Idul Adha 1443 H,”tutup Saipul (Yusuf/Gopos)