GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo melaksanakan kegiatan Brainstorming Efektivitas Kebijakan Pengembangan Pariwisata Daerah di Provinsi Gorontalo di TIC Destinasi Wisata Lombongo, Jumat (2/12/2022).
Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo, Rifli M Katili mengungkapkan pelaksanaan kegiatan ini merupakan curah pendapat terkait pengembangan pariwisata daerah.
“Yang terpenting ialah perlunya sinergi seluruh pihak yang ada di Provinsi Gorontalo,” ungkapnya diwawancarai gopos.id.
Lanjut Rifli, pihaknya juga selama ini telah memiliki berbagai macam kebijakan dalam peningkatan pariwisata yakni peningkatan di bidang pariwisata, pemilihan industri pariwisata, promosi pemasaran, kelembagaan SDM dan terkait ekonomi kreatif.
“Namun yang terpenting ialah kesadaran masyarakat akan wisata,” tegas dia.
“Serta bagaimana cara membuat promosi wisata,” tandasnya. (Putra/Gopos)