GOPOS.ID, GORONTALO – Badan Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Gorontalo memperingati masyarakat agar waspada dalam beraktivitas di laut. Pasalnya di Bulan Januari ini, tinggi gelombang mencapai satu hingga dua meter.
“Kita perlu waspada potensi ketinggian gelombang terutama di Utara bagian Gorontalo ini sampai satu hingga dua meter,” imbau Kasie Datin Stamet BMKG Gorontalo, Wahyu Guru Imantoko kepada gopos.id melalui Telepon, Kamis (2/1/2020).
Menurut Wahyu, ketinggian gelombang ini diprediksi akan terjadi di tiga hari ke depan. Namun, jika angin kencang terus berlangsung. Gelombang tinggi akan terus terjadi bahkan lebih meningkat.
“Ini memang secara musim sejak tahun ke tahun pada Bulan Januari memang patut diwaspadai gelombangnya. Terutama di wilayah perairan Utara Gorontalo ,” paparnya
Sementara di wilayah perairan Selatan Gorontalo sendiri. Ketinggian gelombangnya masih relatif lebih rendah ketimbang sebelah utara.
“Namun tidak menutup kemungkinan juga ketika anginnya bertiup terus menerus bisa berimbas juga di bagian selatan seperti itu (gelombang tinggi di bagian Utara),” kata Wahyu
Wahyu melanjutkan bahwa yang memicu tingginya gelombang ini adalah angin kencang yang bertiup dari arah barat hingga utara. Disamping itu juga cuaca ekstrim di Bulan Januari dengan curah hujan yang tinggi patut diwaspadai. (muhajir/gopos)