GOPOS.ID, GORONTALO – Bank Indonesia memastikan ketersediaan uang di Gorontalo tetap terjaga selama Ramadan hingga Idulfitri 1443 H. Lebih kurang sebanyak Rp590 miliar uang telah disiapkan oleh Bank Indonesia.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Gorontalo, Ronny Widijarto Purubaskoro, menjelaskan ketersediaan uang yang disediakan Bank Indonesia mengacu pada perkiraan kebutuhan uang di Gorontalo. Selama Ramadan hingga lebaran Idulfitri 1443 H kebutuhan uang di Gorontalo mencapai Rp590 miliar.
“Untuk ketersediaan uang di Gorontalo selama Ramadan hingga Idulfitri nanti mencukupi,” ujar Ronny Widijarto Purubaskoro pada Bincang-bincang Media KPw BI Provinsi Gorontalo, Senin (21/3/2022), di RM Angelato Kota Gorontalo.
Lebih lanjut Ronny Widijarto Purubaskoro menjelaskan, di samping ketersediaan dan distribusi uang kartal, Bank Indonesia juga turut mendorong transaksi digital untuk terus tumbuh di tengah masyarakat. Tak ketinggalan pula program edukasi Cinta Bangga Rupiah.
“Khusus untuk Ramadan dan Idulfitri ini kita punya program edukasi yakni Serambi Rupiah Ramadan, Belanja Bijak, dan Rawat Rupiah,” kata mantan Ekonom Ahli Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan itu.
Baca juga: Bank Indonesia Prediksi Pertumbuhan Ekonomi Gorontalo 2022 Kembali Normal
Kepala Unit Pengelolaan Uang Rupiah KPw BI Provinsi Gorontalo, Yonathan Yongki Kawalo, menambahkan dari ketersediaan uang Rp590 miliar sebanyak Rp515 miliar dalam bentuk pecahan besar (Rp50.000 dan Rp100.000), dan Rp75 miliar untuk pencahan kecil (Rp1.000-Rp20.000).
Lebih lanjut Yongki menjelaskan, ketersediaan uang tersebut akan disuplai oleh BI ke Perbankan yang ada di Gorontalo. Termasuk penukaran uang saat menjelang lebaran Idulfitri nanti. BI bekerja sama dengan perbankan dalam penukaran uang oleh masyarakat.
“Sejak pandemi Covid-19, Bank Indonesia belum membuka layanan penukaran uang. Akan tetapi kami menunggu perkembangan. Apabila sudah dibuka dari kantor pusat, maka kita siap membuka layanan penukaran uang,” ujar Yongki.
“Yang pasti masyarakat tak perlu khawatir. Penukaran uang dapat dilakukan di Perbankan, dan BI selalu siap untuk mendistribusikan ke Perbankan yang ada di Gorontalo,” imbuhnya menekankan.(hasan/gopos)