GOPOS.ID, DUMBO RAYA – Pasca tanah longsor menghantam sebuah rumah hingga menutupi bahu jalan di Kelurahan Leato Selatan, Kecamatan Dumbo Raya, Kota Gorontalo, Kamis (25/2/2021). Jajaran TNI-AL dari Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Gorontalo bersama warga, membersihkan material longsor, Jumat (26/2/2021).
Selain membersihkan material longsor di bahu jalan. Anggota TNI-AL dan warga pun membersihkan salah satu rumah warga setempat yang terdampak longsor.
Baca juga: Korban Tertimbun Longsor di Leato Sudah Mendapatkan Perawatan di RS Multazam
Aksi sosial yang dilakukan jajaran TNI-AL , dipimpin langsung Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Gorontalo, Letkol Laut (P)Sayid Hasan Hutagalung. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI-AL terhadap warga sekitar.
“Iya hari ini kami mendapat perintah dari atasan untuk membantu warga sekitar membersihkan sisa-sisa material tanah akibat longsor kemarin. Terutama di salah satu rumah yang terdampak longsor,” ujar BabinPotmar Lanal Gorontalo, Serka Slamet.
baca juga: Akses Gorontalo-Bolsel di Leato Tertutup Longsor
Kejadian tanah longsor yang terjadi sekitar pukul 18.10 Wita, dipicu adanya hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Gorontalo. Meski hanya berlangsung singkat, hujan deras membuat aliran air dari daerah pegunungan di wilayah Leato meluap. Bersamaan dengan itu longsor pun terjadi hingga menimpa di rumah warga.
Bahkan longsor yang terjadi di wilayah itu , berdampak pada putusnya akses dari arah Kota Gorontalo menju Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel). Hingga akhirnya warga pun harus memilih lewat jalur laut menggunakan perahu warga untuk bisa melintasi di lokasi tersebut.(isno/gopos)