GOPOS.ID, GORONTALO – Kebijakan pemulihan ekonomi akibat pandemi virus corona (covid-19) terus digulirkan oleh Pemerintah. Salah satunya Bantuan Subsidi Upah (BSU) bagi para pekerja.
Bantuan subsidi upah bagi pekerja ini diharapkan mampu mendorong daya beli masyarakat, khususnya kalangna pekerja. Sehingga aktivitas perekonomian kembali bergeliat.
Pemerintah melalui Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) telah menyalurkan BSU kepada sedikitnya 2 juta pekerja yang memiliki upah di bawah Rp5 juta. Terkait hal itu, Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) bersama Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Gorontalo membahas manfaat BSU bagi pekerja di tengah pandemi. Pembahasan tersebut dilangsungkan melalui webinar yang akan diselenggarakan pada Jumat (13/11/2020) pukul 13.30 wita melalui zoom.
Webinar manfaat BSU bagi pekerja di tengah pandemi menampilkan pembicara Kepala Dinas Kominfo Provinsi Gorontalo, Dr. Wahyudin A. Katili, S.STP., M.T, dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan, Hendra Elvian. Webinar akan dipandu moderator Leisyawati Ali.
Bagi yang ingin mengetahui seputar bantuan subsidi upah, syarat untuk mendapatkannya, termasuk proses pencairan, serta manfaatnya, bisa melalukan registrasi di: https://s.id/KominfoGorontalo. Bagi peserta panitia menyediakan e-sertifikat serta doorprize menarik. Jangan sampai ketinggalan, ayo segera mendaftar.(adm-02/gopos)