GOPOS.ID, GORONTALO – Apresiasi tinggi bagi tiga puskesmas yang ada di Provinsi Gorontalo.
Mengawali tahun 2019, tiga Puskesmas telah meraih akreditasi dari Komisi Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (KAFKTP) Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI.
Tiga Puskesmas itu diantaranya Puskesmas Kota Selatan, Puskesmas Dungaliyo dan Puskesmas Bulango. Namun yang paling membanggakan dirasakan oleh Puskesmas Dungaliyo Kecamatan Bongomeme Kabupaten Gorontalo.
Mengapa tidak, Puskesmas yang berada di kecamatan Bongomeme ini mendapat Akreditasi Paripurna sebagai bukti capaian terbaik untuk pelayanan kesehatan di tingkat pertama.
Baca juga : Gorontalo Tuan Rumah Diseminasi Informasi 4 Tahun Kabinet Kerja
Pengumuman ini sendiri disampaikan Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Primer, Nisma Abdurrahman, SKM., M. Kes melalui WhatsApp Grup Forkom Akreditasi Puskesmas Gorontalo, Kamis (17/01/2019).
“Selamat bagi tiga Puskesmas, Puskesmas Kota Selatan (Madya), Puskesmas Dungaliyo (Paripurna) dan Puskesmas Bulango (Madya). Apresiasi besar untuk Puskesmas Dungaliyo yang telah mencapai akreditas Paripurna,” ucap Nisma Abdurrahman.
Menurut Nisma bahwa capaian Puskesmas Dungaliyo mencapai akreditas Paripurna tidak mudah. Sebab beberapa persyaratan yang cukup berat, akhirnya mampu dipenuhi.
Sehingga di awal tahun ini Puskesmas Dungaliyo mampu untuk meraih akreditas tertinggi dari Puskesmas lainnya.
Baca juga : Angka Kematian Ibu Turun dalam 2 Tahun Terakhir
“Alhamdulillah, Gorontalo bisa juga mencapai akreditasi Paripurna yang dibuktikan oleh Puskesmas Dungaliyo. Tidak biasanya hasil akreditasi dikirim melalui email pribadi dan ini membuat saya dan masyarakat khususnya sangat gembira. Mudah-mudahan pelayanannya semakin memberi dampak positif bagi masyarakat. Harus dipertahankan,” kata Nisma.
Disisi lain, Kepala Puskesmas Dungaliyo, dr. Hays Kuengo mengungkapkan untuk mencapai akreditasi Paripurna memang tidak mudah. Surveyor Nasional benar-benar menemukan potensi yang luar biasa dalam pelayanan kesehatan di puskesmas ini.
“Terimakasih ya Allah dan terima kasih pak kadis kesehatan Kabupaten Gorontalo, tim pendamping Kabupaten, pak sekretaris Dinas, dan tim surveyor Provinsi Gorontalo yang sudah membantu kami puskesmas Dungaliyo mencapai hasil ini” timpal Kepala Puskesmas Dungaliyo, dr. Hays Kuengo.
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo dr. H. Triyanto S. Bialangi, M.Kes memberi ucapan selamat atas hasil yang telah dicapai Puskesmas Dungaliyo.
“Selamat dan sukses untuk Puskesmas Dungaliyo dan Jajaran kesehatan di Kabupaten Gorontalo atas kerja keras selama ini. Gorontalo membuktikan bisa mencapai Paripurna dan hasil ini harus dipertahankan saat re-akreditasi nanti” pungkas dr. Triyanto. (ndi/rls)
Sumber : Dinas Kehatan Provinsi Gorontalo