GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Jajaran ASN di Kota Gorontalo diminta jaga netralitas jelang Pemilu 2024.
Hal ini disampaikan oleh Sekertaris Daerah Kota Gorontalo, Ismail Madjid, Rabu (8/11/2023).
Kata Sekda, memang saat ini setiap ASN dilarang untuk melakukan hal-hal yang berbau mendukung salah satu pasangan calon Pemilu 2024.
“Bahkan saat ini kita sebagai ASN jangan berpose menggunakan kode jadi dan hanya bisa mengepalkan tangan,” ucapnya diwawancarai oleh awak media.
Hal ini kata Sekda, merupakan bagian yang harus dijaga untuk menjunjung tinggi netralitas ASN. Netralitas ASN adalah dukungan untuk prinsip demokrasi dengan cara memastikan pelaksanaan pemilu yang adil, memfasilitasi partisipasi masyarakat dalam memilih secara bebas, sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi yang sehat.
“ASN diharapkan semakin peka terhadap hal ini,” tandas dia. (Putra/Gopos)