GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Anggota DPRD Kota Gorontalo Ariston Tilameo mendukung peningkatan fasilitas pendidikan untuk menunjang kualitas belajar siswa.
Ariston menyampaikan dirinya memberi dukungan penuh untuk kepentingan kemajuan pendidikan yang ada di Kota Gorontalo, seperti pembangunan fasilitas pendidikan.
“Semua hal yang berkaitan dengan kepentingan peserta didik tentu akan kami dukung. Contohnya pembangunan fasilitas pendidikan yang memadai, karena pasti akan menunjang kualitas belajar mengajar mereka,” ucap Ariston.
Dia menjelaskan, perbaikan dan peningkatan kualitas fasilitas pendidikan menjadi salah satu hal terpenting dalam menopang kegiatan belajar mengajar para siswa agar mereka semangat dan nyaman menimba ilmu.
“Komisi C DPRD Kota Gorontalo akan melaksanakan pengawasannya, apalagi ini adalah fasilitas pendidikan yang harus kita sukseskan bersama. Kalau ruangan belajar sudah nyaman maka itu bagian dari peningkatan kualitas pendidikan,” kata Ariston.
Politisi PDI Perjuangan ini berharap kepada para guru agar dapat mendidik para siswa menjadi baik dan berkarakter sehingga ke depan nanti kualitas SDM Kota Gorontalo lebih meningkat.
“Keberadaan sekolah yang lengkap dengan fasilitas memadai pastinya akan menjadikan peserta didik kita menjadi cerdas. Dengan demikian, mereka akan mampu membangun diri pribadi menjadi lebih baik, untuk membangun daerah kita menjadi semakin maju,” tutupnya.(Rama/Gopos)