GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Tekad nyata membangun generasi unggul melalui pendekatan stimulasi 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), Alfamart bersama Zwitsal mengadakan rangkaian kegiatan Posyandu di 32 kabupaten dan kota di Indonesia selama periode Agustus hingga September.
Khusus di Gorontalo dilaksanakan di toko Alfamart Desa Sogitia, Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bolango, Jumat (11/8/2023).
Pada safari posyandu Alfamart dan Zwitsal ini, ratusan ibu dan bayi tidak hanya mendapat pemeriksaan kesehatan, tapi juga diberikan edukasi tentang Pentingnya 1.000 Hari Pertama Si Kecil menggunakan produk terbaik Zwitsal.
Dengan begitu peserta atau para ibu mendapatkan fasilitas layanan kesehatan untuk anak dan produk yang tepat untuk mendukung tumbuh kembangnya masa penting anak.
Layanan kesehatan yang didapat mulai dari mengukur tinggi dan berat badan, pemberian imunisasi, konsultasi gizi, penyuluhan kesehatan kepada para ibu, juga ada pemberian bingkisan bagi balita, ibu hingga kader posyandu. Pelaksanaannya bekerja sama dengan Puskesmas dan kader ibu-ibu kesehatan setempat.
“Anak saya rutin ikut posyandu, sebelumnya di balai desa saja, kalau di Alfamart sekarang lebih meriah. Banyak balonnya,” kata Yaton salah seorang peserta warga Desa Sogitia.
Corporate Communcations GM Alfamart Rani Wijaya turut memberikan apresiasi kepada Zwitsal yang bergabung dengan Alfamart di program CSR rutin posyandu ini.
“Alfamart Sahabat Posyandu adalah CSR berkelanjutan perusahaan di bidang kesehatan untuk berkontribusi menyediakan pelayanan kesehatan yang dekat dan mudah dijangkau masyarakat, sekaligus ikut mendukung program besar pemerintah mencegah stunting,” jelas Rani Wijaya.
Sejak Januari 2023, Alfamart sudah menjalankan program Alfamart Sahabat Posyandu di seluruh cabang Alfamart se-Indonesia. Hingga Juli, penerima manfaat mencapai lebih dari 12.300 anak.(adm03/gopos)