GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo Adhan Dambea minta seluruh masjid di Gorontalo secara masif menyampaikan khutbah Jumat yang berkaitan dengan larangan dan dosa melakukan tindakan bunuh diri.
“Kalau boleh khutbah Jumat larangan bunuh diri mulai minggu depan, pemerintah harus memberikan penegasan di setiap masjid yang ada di Provinsi Gorontalo,” ujar Adhan usai mendatangi rumah korban bunuh diri di Kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo, Selasa (25/7/2023).
Menurutnya, sejauh ini bunuh diri di Gorontalo sudah mencapai 23 orang sehingga ini tidak perlu di pandang enteng. Para dai, ulama maupun pemerintah mengendalikan persoalan ini.
“Saya juga berharap kepada para dai memberikan pencerahan kejadian seperti ini, karena kasus bunuh diri perlu ini diseriusi jangan pandang enteng persoalan ini,” katanya.
Olehnya Adhan menghimbau kepada masyarakat apabila memiliki masalah harus berkonsultasi kepada orang-orang terdekat, terutama kepada orang tua maupun pihak kelurahan di setiap tempat.
“Setiap masalah pasti ada jalan keluar, jangan mengambil keputusan jalan pintas, kalau pikiran sudah buntu datanglah kepada orang tua atau tokoh-tokoh masyarakat, konsultasilah apabila memiliki masalah,” tutup Adhan.(Yusuf/Gopos)