GOPOS.ID – Seorang anak tidak akan bisa membalas budi orang tua karena saking besarnya jasa mereka. Namun, seorang anak bisa melakukan hal-hal yang bisa membantu ayah dan ibu.
Hal itu bisa dilihat dalam video viral yang memperlihatkan seorang pria menggendong ibunya untuk melaksanakan prosesi tawaf atau mengelilingi Kabah.
Dalam video tersebut, terlihat seorang pria menggendong ibunya untuk mengelilingi kabah. Aksi pria itu menggendong ibunya direkam oleh beberapa orang yang berada di sekitarnya.
“Masya Allah, Anak Sholeh, Semoga Allah karuniakan keberkahan untuk kalian,” tulis narasi video dikutip dari.akun Instagram @islammedia2.
Momen tersebut mengingatkan pada kisah Uwais al Qarni atau yang akrab disapa Uwais, seorang pemuda yang menggendong ibunya dari Yaman ke Mekkah untuk menjalani ibadah Haji. Dia dikenal sebagai sosok yang sholeh dan sangat memuliakan ibunya.
Sontak, video tersebut langsung menarik perhatian netizen. Tak sedikit netizen yang terharu melihat momen tersebut.
“Masya Allah menangis terharu melihat ini, seorang ibu yg berhasil mendidik anaknya menjadi anak yg sholeh & berbakti kpd ibunya,” tulis akun @nov***.
“Terharu bangeettt,” tulis akun @taz***.
“Masya Allah, bangga punya anak yg Sholeh, Berbakti kpd Allah, berbuat baik untuk orang tuanya terutama Ibu,” tulis akun @_ti***.
“MasyaAllah tabarokallah semoga suatu hari nanti putraku bs seperti beliau semoga Allah kasih keberkahan,” tulis akun @ern***. (Nisa/Gopos)