GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bone Bolango meminta pembangunan Gedung baru di Rumah Sakit Toto Dipercepat.
Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi II DPRD Bone Bolango, Paris Djali ditemui usai meninjau lokasi pembangunan gedung RS Toto, Selasa (14/3/2023).
“Rumah sakit ini alhamdulillah progresnya kami lihat mantap, namun perlu pengawasan dari dinas terkait,” ungkapnya.
Lanjutnya, pihaknya melihat agar penyelesaian gedung baru tersebut dikiranya bisa cepat selesai agar sudah bisa digunakan oleh masyarakat khususnya para pasien.
“Walaupun tidak ditekan bahwa harus selesai pada bulan ini, akan tetapi lebih eloknya harus selesai karena ini di rumah sakit,” ucap Paris.
“Sehingga fasilitas bisa segera digunakan oleh masyarakat khususnya untuk pelayanan kesehatan,” sambungnya.
Paris menyampaikan, ia meminta kepada Dinas PUPR sebagai penanggung jawab pelaksanaan lapangan, rumah sakit ini harus dipercepat selesai.
“Sehingga fasilitas ini akan dipakai oleh masyarakat khususnya dalam segi pelayanan kesehatan,” tandasnya. (Putra/Gopos)