GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Geliat olahraga di Kota Gorontalo terus meningkatkan.
Hal ini disampaikan oleh Sekertaris Daerah Kota Gorontalo, Ismail Madjid saat membuka Turnamen Intern BosQue Badminton Club dalam memehriahkan HUT Kota Gorontalo, Selasa malam (7/3/2023).
“Kegiatan seperti ini tentunya sangat bermanfaat walaupun hanya di lingkungan Satpol PP,” ungkapnya dalam sambutan.
Lanjutnya, semangat masyarakat Kota Gorontalo untuk olahraga sudah mulai bagus, baik itu club yang ada maupun cabang olahraga yang ada di Kota Gorontalo.
“Indikatornya kita bisa lihat melalui Porprov lalu, kita juara umum,” tegas dia.
“Artinya apa, kegiatan olahraga di Kota Gorontalo cukup bagus,” sambungnya.
Ia mengapresiasi kegiatan seperti ini baik untuk olahraga biasa maupun lomba serta kejuaraan khususnya di Kota Gorontalo.
“Ini juga bisa menambah minat dan bakat masyarakat khusus anak muda di Kota Gorontalo,” ucap dia.
“Ini banyak manfaat dengan kegiatan seperti ini,” imbuhnya.Â
Terakhir kata dia, dari kegiatan seperti ini tentunya bisa melahirkan sekaligus ada mencari bibit-bibit yang bisa memberi kontribusi dalam pengembangan bulutangkis di Kota Gorontalo terutama di Provinsi Gorontalo. (Putra/Gopos)