GOPOS.ID – Istilah childfree atau tidak ingin memiliki anak belakangan ini menjadi perbincangan hangat netizen hampir di semua media sosial. Istilah tersebut muncul setelah influencer Gita Savitri atau Gitasav mengaku tidak ingin memiliki anak.
Menurut Gitasav, seseorang yang ingin terlihat awet muda harus memilih untuk childfree. Pasalnya, dia menilai bahwa anak adalah beban yang membuat penuaan dini karena tidak bisa tidur 8 jam dan stress yang bisa menimbulkan kerutan.
Sontak, pernyataan Gitasav menuai pro kontra dari para netizen dan berbagai pihak. Salah satu yang membahas tentang konsep childfree adalah UAH sapaan akrab Ustaz Adi Hidayat.
Bahkan, Ustaz Adi Hidayat membahas tentang childfree kurang lebih setahun yang lalu, sebelum pernyataan kontroversial Gitasav muncul dan menjadi viral.
Hal itu terlihat dari unggahan akun TikTok @myinspirationn yang mengunggah video saat Ustaz Adi Hidayat memberikan penjelasan tentang childfree.
“Kalau ada yang mengatakan misalnya kita berumah tangga ya dengan harapan nggak harus punya anak. Kita tinggal menanyakan saja sebetulnya. Anda itu lahir ke dunia tercipta tiba-tiba atau dari rahim seorang ibu. Kalau dia jawab dari rahim seorang ibu misalnya, ibu anda saja tidak pernah terpikirkan untuk tidak memiliki anda. Apakah anda pernah terpikir untuk tidak memiliki ibu?,” jawab Ustadz Adi Hidayat dikutip dari akun TikTok @myinspirationn.
Menurut Ustaz Adi Hidayat, manusia tidak bisa menolak sebuah fitrah. Pasalnya, hak untuk memberikan keturunan atau tidak adalah hak Allah SWT.
“Jadi saya kira kita tidak bisa menolak sebuah fitrah karena hak untuk memberikan keturunan itu hak prioritas Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Bagaimanapun berikhtiarnya itu tidak mudah,” tambah UAH.
Ikhtiar untuk memiliki anak tentu tidak mudah. Ada yang masih ingin menunda tapi Allah SWT memberikan keturunan lebih cepat atau sebaliknya.
“Kadang-kadang ada yang ingin punya keturunan, Allah berikan misalnya sesuai kemampuan dia. Ya terlihat lambat padahal ada hikmah dibaliknya. Ada yang pengen cepat jadi lambat. Ada yang pengen lambat jadi cepat,” lanjut UAH.
Ustaz Adi Hidayat menilai isu-isu semacam itu tidaklah produktif sehingga tidak harus diviralkan.
“Isu-isu semacam ini yang sifatnya dalam pandangan saya tidak produktif seharusnya tidak harus diviralkan,” tambahnya.
Ustaz Adi Hidayat berpesan jika punya persoalan dan pengalaman yang bersifat pribadi hingga memengaruhi pilihannya sebaiknya hal itu menjadi konsumsi pribadi saja. Selain itu, konsultasikan dengan ahlinya agar mendapat pencerahan sehingga merasakan ketenangan.
@myinspirationn Jawaban cerdas Uah mengenai child free #ustadzadihidayat #childfree
“Sesuatu yang menurut saya tidak harus diviralkan. Dan kita dengan tampilan ini bukan ikut mengomentari tapi mencoba untuk meluruskan pemahaman. Supaya yang seperti ini kembali kepada fitrahnya masing-masing,” pungkas UAH. (Nisa/Gopos)