GOPOS.ID, GORONTALO – Ini pelajaran bagi para orang tua agar senantiasa mengawasi anak-anaknya ketika bermain. Apalagi di momen lebaran seperti ini. Jangan sampai niat untuk pergi bersilaturahmi, malah justru sang anak terdampar hingga ke seberang pulau.
Hal itu sebagaimana dialami Said, bocah asal Kabupaten Tojo Una-una, Sulawesi Tengah. Bocah yang diperkirakan berusia 4 atau 5 tahun tersebut sempat dikabarkan hilang pada Kamis (6/6/2019) saat berada di Pelabuhan Wakai, Kabupaten Tojo Una-una.
Sempat dilakukan pencarian, namun bocah berjenis kelamin laki-laki itu tak ditemukan. Sehingga pihak Perhubungan Pelabuhan Wakai mensinyalir bila Said terbawa oleh KMP Tuna Tomini, yang saat itu berangkat dari Pelabuhan Wakai menuju Pelabuhan Penyeberangan Gorontalo.
Perhubungan Pelabuhan Wakai selanjutnya menghubungi Pelabuhan Penyeberangan Gorontalo. Disampaikan bila ada bocah yang mengenakan kaus merah dan celana loreng terbawa oleh KMP Tuna Tomini. Usai menerima informasi tersebut, Perhubungan Penyeberangan Gorontalo melaporkan ke Pos Terpadu Pelabuhan Penyeberangan Gorontalo. Sehingga anggota Pos Terpadu bersama Polsek Kawasan Pelabuhan Gorontalo (KPG) langsung melakukan pemeriksaan KMP Tuna Tomini. Pemeriksaan dipimpin langsung Kapolsek KPG Ipda Handono Crisbudiarto,S.Sos.
Baca juga: Idul Fitri, Bupati-Wali Kota Silaturahmi ke Wagub Gorontalo
Jumat (7/6/2019) subuh sekitar pukul 04.05, KMP Tuna Tomini tiba di Pelabuhan Penyeberangan Gorontalo. Tim Pos Terpadu langsung melakukan penyisiran. Hasil penyisiran, petugas menemukan anak dengan ciri-ciri yang dilaporkan.
“Anak tersebut diamankan di Pos terpadu dan selanjutnya Polse KPG lngsung berkoordinasi dengan pihak perhubungan penyebrangan gorontalo dan nahkoda KMP Tuna Tomini,” ujar Handono Crisbudiarto.
Menurut Handono Crisbudiarto, anak tersebut akan kembali diberangkatkan ke Wakai dengan menggunakan KMP Tuna Tomini.
“Akan diberangkakan menggunakan KMP Tuna Tomini yang akan bertolak ke Gorontalo pada Jumat (7/6/2019) pukul 17.00 wita dengan tujuan Wakai dan Ampana,” tandas Handono Crisbudiarto.(isno/gopos)