GOPOS.ID, SUWAWA – Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli menilai bulan Januari adalah bulan patriotik untuk menatap arah yang lebih cerah dengan semangat gerak cepat dua kali lebih baik.
Menurut Wabup Merlan di bulan Januari ini berbagai event besar akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Bone Bolango yaitu 11 Januari sebagai Hari Anak Yatim (HAY), 23 Januari sebagai Hari Patriotik, dan 27 Januari sebagai HUT Kabupaten Bone Bolango yang ke 20 Tahun.
“Jadi jika di HUT Kemerderkaan bulan Agustus adalah bulan kemerderkaan, kita bulan Januari adalah bulan Patriotik,”ujar Merlan S. Uloli didampingi Sekda Ishak Ntoma, Forkopimda, Pimpinan OPD dan Instansi Vertikal saat mencanangkan HAY, Hari Patriotik 23 Januari, dan HUT Bone Bolango ke 20 Tahun di Halaman Kantor Bupati, Jumat (6/1/2023).
Merlan pun mengajak semua pihak untuk selalu bersyukur dan membuktikan kebersamaan untuk membangun Bone Bolango kearah yang lebih cerah dengan bergerak cepat.
“Usia 20 tahun ini bagaikan manusia sudah memasuki usia dewasa dan sudah matang maka harus diwujudkan oleh aparat Pemerintah Bone Bolango,”ungkap Merlan.
Orang nomor dua di Kabupaten Bone Bolango itu pun meminta kepada Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) agar menyiapkan anggaran yang lebih untuk kegiatan HUT Bone Bolango ini agar lebih meriah lagi.
“Jangan lupa pula agar setiap kegiatan di Bone Bolango, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) harus dilibatkan karena kita sudah siap untuk bersama membangun daerah ini,”pungkasnya.
Pada pencanangan ini juga dilaksanakan jalan sehat dan senam aerobik bersama yang diikuti oleh para ASN, tenaga kontrak, dan tamu undangan lainnya. (Indra/Gopos)