GOPOS.ID, GORONTALO – Setelah fakum selama dua tahun akibat pandemi covid-19, Manajemen Grand Zanur Hotel me-rebranding kembali hotelnya. Rebranding ini dilakukan untuk memperkenalkan/mempromosikan kembali Grand Zanur Hotel kepada masyarakat Kota Gorontalo.
Hotel yang berdiri sejak 2007 di Kota Gorontalo ini menyediakan berbagai macam fasilitas terbarunya untuk kembali eksis sebagai hotel rujukan di Kota Gorontalo. Beberapa fasilitas yang tersedia antara lain dua ruang meeting yang bisa menampung hingga ratusan orang, kamar hotel yang telah dioptimalkan serta terbaru ada kolam renangnya.
“Kami telah berdiri sejak 2007 sampai sekarang. Sudah cukup lama dengan berganti manajemen tapi satu owner. Saat ini kami sedang melakukan promosi kepada masyarakat,” ujar Hotel Manajer, Irfan Setiawan, Sabtu (10/12/2022).
Baca juga: Anniversary ke-11 Smart Cctv Indonesia Siap Hadirkan Keunggulan Produk untuk Masyarakat Gorontalo
Manajemen hotel akan melaksanakan grand opening hotel pada Januari mendatang. Menjelang grand opening tersebut, terlebih dahulu pihak hotel melaksanakan soft opening dengan berbagai macam kegiatan yang memiliki tujuan untuk promosi.
“Hari ini kami melaksanakan kegiatan vaksinasi. Kami berharap masyarakat sudah tau bahwa hotel kami buka dan sudah siap menerima tamu lagi dengan acara vaksinasi. Kami juga akan melaksanakan weeding expo, donor darah serta kegiatan sosial lainnya nanti,” ujarnya.
Sementara, HR & PR Grand Zanur Hotel, Hajrah Rizkiyani mengatakan, untuk mengoptimalkan promosi hotel. Pihaknya telah menyediakan promo Desember. Promo ini diberlakukan untuk kamar hotel dengan harga mulai Rp250 ribu.
“Serta ada harga spesial yaitu Rp599 ribu di malam tahun baru. Itu sudah dapat sarapan pagi, sama ada acara kembang api,” ujarnya. (muhajir/gopos)