GOPOS.ID, JAKARTA – Nama Arawinda Kirana menjadi trending topic di Twitter pada Rabu (30/11/2022). Hal itu berawal dari press release dari Kite Entertainment, selaku agensi Arawinda Kirana. Dalam pernyataannya, pihak agensi membantah tuduhan bahwa Arawinda adalah perebut suami orang atau pelakor, yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Kite Entertainment mengklaim bahwa Arawinda menjadi korban manipulasi dari tindakan seseorang. Pihak agensi juga mengatakan bahwa Amanda Zahra, mantan istri dari Guiddo Ilyasa yang diduga selingkuh dengan Arawinda melakukan KDRT kepada suami dan anaknya.
“Talent kami korban manipulasi. Saat bertemu, pria tersebut selalu bercerita mengenai kesedihannya, mengenai rumah tangganya yang hancur, KDRT yang dialami dirinya dan bayinya, serta menunjukkan bekas cakaran dari istrinya,” bunyi pernyataan resmi Kite Entertainment dikutip dari Instagram @kite.entertainment.
Alih-alih dukungan dari netizen, pernyataan pihak Kite Entertainment memicu kemarahan netizen. Salah satu alasannya karena agensi tersebut seolah menyebut Amanda Zahra sebagai pelaku KDRT. Agensi tersebut juga dikritik karena terkesan tidak netral dan lebih membela Arawinda.
Chicco Jerikho yang disebut-sebut sebagai CEO dari Kite Entertainment juga ikut diserbu netizen. Sejumlah netizen meluapkan kekesalan mereka di Instagram Chicco Jerikho karena dia dituding melindungi dan membela Arawinda. Unggahan terbarunya ramai diserbu netizen yang kecewa dan mengkritiknya soal kasus Arawinda.
“CEOnya @kite.entertainment? Agencynya kekurangan artis kah sampe segitunya ngebela Arawinda? Sampe harus playing victim gitu?,” kata seorang netizen.
“Sedih banget ternyata Chicco CEO Kite. Nggak habis pikir bisa ngeluarin statement sejelek itu tanpa empati dan munculin fitnah ke istrinya. Padahal tiap ada projectnya chicco dan istri selalu antusias tapi sepertinya kali ini skip dulu,” tulis netizen lain.
“Enak gak bang ngefitnah korban melakukan KDRT? Keren banget press release agency nya, menggambarkan nilai moral yang kalian junjung,” ujar netizen lain.
“Maaf banget tapi press releasenya gak banget,” tambah netizen lain.
“Udah bikin narasi panjang-panjang tapi dihujat satu Indonesia itu gimana rasanya mas,” sambung netizen lain.
“Kecewa banget karena malah membela pelakor. Maaf bang kedepannya saya gak bakal nonton lagi film-filmnya,” pungkas netizen lain.
Sebelumnya, Arawinda Kirana dituding sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Guiddo Ilyasa da Amanda Zahra. Isu tersebut sempat viral pada Juli 2022 yang membuat Arawinda menuai hujatan. (Nisa/Gopos)