GOPOS.ID, TILONGKABILA – Bupati Bone Bolango, Hamim Pou, siap mendukung minat dan bakat insan otomotif di Provinsi Gorontalo.
Dukungan Bupati Bone Bolango dua periode itu diberikan dengan rencana akan memperlebar sirkuit balapan Bypass Desa Iloheluma dan Moutong hingga kawasan Center Point. Kami senang sekali ada event seperti ini di Bone Bolango. Untuk mengadakan sirkuit tetap, untuk balapan saya belum bisa berjanji. Namun untuk mendukung para minat dan bakat para pebalap Insya Allah tahun depan jalan ini akan diperlebar.
“Itu prioritas kita dan sudah hampir pasti. Semoga ini bisa menjawab kebutuhan para penggemar balapan,”ungkap Bupati Hamim Pou saat membuka Tournament Drag Bike dan Drag Race Azwa Drag Championship (ADC) di Jalan Bypass di Kecamatan Tilongkabila, Sabtu (12/11/2022).
Hamim menilai event seperti ini akan meningkatkan budaya silaturahmi, tertib berlalulintas dan meningkatkan rasa persaudaraan sesam pecinta otomotif baik di Provinsi Gorontalo dan luar daerah.
“Saya senang sekali event ini banyak pesertanya dan mudah-mudahan di tahun depan akan semakin meningkat,”ujar Hamim.
Hamim pun berpesan agar para panitia dan peserta lomba agar tetap menjaga keindahan lingkungan dengan tidak menebang pohon dan merusak tanaman bunga.
Sementara itu, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi Gorontalo, Ridwan Bobihu menuturkan event balapan yang diselenggarakan di Bone Bolango ini merupakan event yang terbanyak pesertanya.
“Event seperti ini dilaksanakan di dua tempat di Pulau Sulawesi yaitu di Manado dan Bone Bolango. Event ini mencatat peserta terbanyak pada drag bike dengan 265 bikers dan drag race dengan 600 starter. Alhamdulillah kepercayaan masyarakat pecinta otomotif semakin meningkat,”pungkas Ridwan. (Indra/Gopos)